Siapkan Diri Hadapi Penilaian Sumatif Semester Genap dan Tuntaskan Kewajiban

Upacara Senin, 15 Mei 2023 di halaman SMAN 5 Palangka Raya berlangsung tertib dan lancar. Cuaca cerah menambah khidmat. Ratusan siswa kelas X dan XI, puluhan guru dan staf serta mahasiswa PPG Prajabatan FKIP UPR tampak tegak dalam barisan mengikuti rangkaian upacara.

Pembina Upacara, Sumiati, S.Pd., memberikan amanatnya. Ia mengimbau para siswa agar tetap terus meningkatkan disiplin belajar dan penuh kebersamaan dalam menjaga kebersihan. Semua siswa harus memelihara lingkungan sekolah dan kelas agar tetap bersih agar nyaman dalam mengikuti pembelajaran.

Semangat menjaga kebersihan, menjalin kebersamaan, dan saling menghargai harus tetap dijaga dan ditingkatkan. Apalagi, tahun ini, tepatnya besok 16 Mei 2023 sekolah ini tepat berusia 28 tahun. Mari kita wujudkan bahwa bertambah usia sekolah ini membuat kita semua warga sekolah bisa berintrospeksi untuk menyadari kekurangan dan meningkatkan kualitas agar lebih baik.

Terkait dengan dekatnya pelaksanaan Penilaian Sumatif Semester Genap yang akan berlangsung pada 5 sampai dengan 14 Juni 2023, ia mengimbau agar para siswa belajar lebih giat. Selain, itu kewajiban melunasi iuran BPP, OSIS, dan Perpustakaan juga harus ditunaikan.

“Tuntaskan kewajiban lebih awal atau pada waktunya. Jangan hanya menerima dan menuntut hak tanpa menuntaskan kewajiban. Hak kalian sebagai siswa dengan mendapatkan pembelajaran sudah diterima. Sekarang, tunaikan kewajiban tanpa menundanya. Mari kita biasakan tertib dan disiplin untuk meraih prestasi sesuai harapan,” tutur guru PPKn itu menegaskan. (LJ)