Pengurus OSIS Baru, Dilantik pada Hari Batik

Kabut asap akibat dampak kebakaran hutan dan lahan, tidak menghalangi aktivitas. Meski kabut asap dengan udara tidak sehat menyelimuti, semangat menunaikan tugas tetap berlangsung. Tentu saja dengan penyesuaian waktu yang lebih efisien.

Tanpa didahukui upacara bendera pada Senin, 2 Oktober 2023, bersamaan dengan Hari Batik Nasional, Pengurus OSIS SMAN 5 Palangka Masa Bakti 2023/2024 dilantik. Pelantikan berlangsung di halaman sekolah mulai pukul 07.30. Khusus pengurus OSIS yang dilantik dan pengurus OSIS lama tetap mengenakan seragam putih abu-abu. Sementara itu, para guru, staf, dan siswa lainnya mengenakan batik nusantara dengan ragam corak yang penuh warna.

Cuaca berkabut asap yang menghadirkan cuaca suram temaram tidak menghalangi kekhidmatan pelantikan. Dengan mengenakan masker, mereka mengikuti rangkaian pelantikan dengan antusiasme yang tidak menyurut.

Kepala SMAN 5 Palangka, Drs. M. Ramli, M.Pd., memimpin langsung pelantikan. Ia meminta kepada para pengurus OSIS yang baru untuk bersedia mengucapkan ikrar janji dan merealisasikannya. Mereka diharapkan dapat menjadi penerus pengurus OSIS sebelumnya dengan bekerja lebih baik, disiplin, mendukung program sekolah, serta dapat menjadi teladan bagi siswa lainnya

Serah terima bendera serta jaket OSIS dari pengurus OSIS lama ke pengurus OSIS baru pun berlangsung lancar. Penandatanganan berita acara pelantikan pengurus OSIS baru pun berlangsung singkat. Pembina OSIS (Christina Nopriani, M.Pd.), Wakasek Kesiswaan (Jonkenedy, M.Pd.) dan Kepala Sekolah (Drs. M. Ramli, M.Pd.) bergantian menandatanganinya disaksikan para peserta yang menghadiri pelantikan.

Berikut ini adalah nama-nama pengurus inti OSIS SMAN 5 Palangka Raya masa bakti 2023/2024 yang terpilih dalam Pemilu OSIS pada Rabu, 27 September 2023 ,yang lalu, yakini Reymon Andriano (Ketua), Simon Agustin Abadi (Wakil Ketua I), dan Alvin Yerhan Kurniawan (Wakil Ketua II). Sekretaris terpilih adalah Bulan Febtiyanti dan wakil sekretarisnya Laila Syifa Ramadhani. Sementara itu, bendahara terpilih adalah Komang Septiani dan sebagai wakil bendahara adalah Kadek Septiana. Kebetulan bendahara dan wakil bendahara ini adalah dua saudara kembar.

Selain pengurus inti, ada juga koordinator dan anggota bidang dalam kepengurusan OSIS yang dilantik. Semoga mereka bisa bekerja lebih baik, berprestasi, dan bisa mendukung berbagai program sekolah serta menjadi teladan bagi para siswa lainnya. (LJ)