Mengalir Lancar Penilaian Sumatif Akhir Jenjang Berbasis Android

Riak-riak kendala tetap ada. Ada saja siswa yang tidak cukup membekali gawainya dengan kuota. Pun ada yang kadang-kadang kurang teliti memasukkan NISN sebagai alat masuk aplikasi. Namun, itu tak terlampau memengaruhi kelancaran Penilaian Sumatif Akhir Jenjang yang sudah berlangsung sampai hari kedua ini.

Ya, Penilaian Sumatif Akhir Jenjang untuk siswa kelas X dan XI SMAN 5 Palangka Raya ini berlangsung mulai Senin, 3 Juni 2024 sampai dengan Rabu, 12 Juni 2024. Penilaian berbasis android ini dipilih sebagai wujud efisiensi karena tak lagi menggunakan media kertas dan lebih menghemat tenaga serta waktu. Selain itu, akses penggunaannya juga lebih cepat. Siswa juga dapat segera mengetahui hasilnya begitu selesai mengerjakan soal.

Kepala SMAN 5 Palangka Raya, Drs. M. Ramli, M.Pd., melalui Wakasek Kurikulum, Kasih, S.P.A.K., berharap siswa bisa lebih fokus mengikuti ini.

“Penilaian Sumatif Akhir Jenjang ini penting karena merupakan penilaian terakhir. Kegiatan ini merupakan salah satu penentu kenaikan siswa ke jenjang berikutnya. Selain mengevaluasi kompetensi siswa, ini juga menjadi evaluasi terhadap efektivitas pembelajaran sebelumnya sekaligus bahan evaluasi untuk menyelenggarakan pembelajaran pada tahun pelajaran baru nanti dengan lebih baik lagi,” tuturnya.

Lebih lanjut, ia mengimbau kepada rekan-rekan guru yang bertugas mengawas untuk bisa siap melaksanakan tugas dengan tetap disiplin dan penuh komitmen. Pengawas diharapkan juga dapat memberikan pencerahan kepada siswa untuk lebih teliti dan tidak terburu-buru untuk menyelesaikan soal karena waktu yang tersedia juga cukup memadai.

‘Secara umum kegiatan penilaian sampai hari ini berjalan lancar. Jika ada kendala yang membuat siswa tersendat mengerjakan soal lewat gawainya di dalam kelas, kami fasilitasi untuk mengerjakan di laboratorium komputer dengan didampingi admin atau tim operator,” jelasnya menambahkan. (LJ)