Semangat Berkurban Penuh Keikhlasan untuk Berbagi Kebaikan

Melanjutkan tradisi baik setiap tahun, Musala Baitul Haq SMAN 5 Palangka Raya kembali menggelar kegiatan ibadah kurban. Kali ini penyembelihan hewan kurban berupa dua ekor sapi disembelih dan dipotong-potong di Rumah Potong Hewan (RPH) Kalampangan pada Rabu, 19 Juni 2024 atau 12 Zulhijah 1445 H.

Berikutnya pembagian daging kurban dilakukan di sekolah. Para penerimanya adalah tenaga pendidik dan kependidikan, siswa Rohis, dan warga sekitar. Mereka tampak turut gembira dan bersyukur menerimanya.

Kepala sekolah, Drs. Muhammad Ramli, M.Pd., berharap kegiatan berkurban dapat meningkatkan motivasi untuk berbagi kebaikan sebagai wujud mensyukuri nikmat yang senantiasa Allah Swt. berikan.

“Lewat berkurban kita ajak keluarga besar sekolah ini untuk punya semangat berbagi sepenuh ikhlas untuk sesama. Ini sesuai dengan tema “Dengan Berkurban Kita Tingkatkan Semangat Berbagi Kebaikan untuk Meningkatkan Ketakwaan kepada Allah Swt.”

Lebih lanjut dijelaskan bahwa daging hewan kurban yang dibagikan di sekolah ini adalah seekor sapi dari iuran kurban beberapa anggota keluarga besar SMAN 5 Palangka. Sementara itu, seekor sapi merupakan bantuan Pemprov Kalteng. Pemotongan hewan kurban dan pembagian dagingnya dilakukan pada hari ketiga Iduladha sesuai jadwal yang telah direncanakan.

Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksanaan Ibadah Kurban, Budi Purwono, M.Pd. mengapresiasi kemauan berkurban warga sekolah ini. Ia berharap semangat berkurban di sekolah dapat dilaksanakan setiap tahun dan diimplementasikan dalam bentuk semangat berbagi dan peduli untuk kebaikan dalam kehidupan sehari-hari.

“Terima kasih atas partisipasi rekan-rekan guru/staf dan orang tua siswa yang telah ikhlas berkurban dan bekerja sama menyukseskan pelaksanaan ibadah kurban. Semoga kita semua beroleh keberkahan dan makin meningkatkan ketakwaan kepada Allah Swt.” (LJ)