Sopan Santun Ciptakan Suasana Belajar dan Bekerja yang Kondusif dan Harmonis

Pagi Senin, 4 November 2024 begitu sejuk membekaskan derai hujan tadi malam. Masih ada sisa genangan air di lapangan SMAN 5 Palangka Raya. Meskipun demikian, semangat penuh hikmat tetap tampak pada peserta upacara.
Guru sekaligus Wali kelas X-10, Dian Puspitawati, S.Pd., bertindak sebagai pembina upacara. Di hadapan para siswa, guru, dan mahasiswa PPL/PLP, ia memberikan amanat tentang pentingnya menerapkan budaya sopan santun.
Sopan santun adalah sikap, tutur kata, dan tindakan yang yang sesuai dengan norma dalam kehidupan dan nilai-nilai luhur yang berlaku di dalam kehidupan manusia. Sopan santun dalam kehidupan sangat penting karena akan menciptakan suasana nyaman, saling menghargai, dan penuh kedamaian.
Dalam aktivitas di sekolah, sopan santun juga harus diterapkan. Sopan santun dengan teman sebaya, dengan guru, dan dengan semua warga sekolah mesti diwujudkan karena itu merupakan cermin budi pekerti luhur.
“Siswa dan kita semua harus sopan dalam berbicara, bersikap, dan berbuat. Dengan sopan santun kita dapat mewujudkan aktivitas belajar dan bekerja yang kondusif dan harmonis. Jadi, menerapkan sopan dalam kehidupan sehari-hari sangat penting untuk menumbuhkan sikap saling menghargai dan menguatkan karakter mulia.”
Acara tambahan usai upacara, penyerahan piala yang diraih siswa dalam beberapa kegiatan di luar sekolah pun berlangsung. Siswa-siswi berprestasi menyerahkan piala kepada kepala sekolah dan wakasek. Tepuk tangan meriah pun menambah kegembiraan dan semangat mereka. (LJ)













.